BUKU 37 : STANDAR TATA UPACARA AKADEMIK

ISI BUKU MUTU 37

1. KEBIJAKAN MUTU

2. MANUAL MUTU STANDAR TATA UPACARA AKADEMIK

3. STANDAR TATA UPACARA AKADEMIK

4. FORMULIR STANDAR TATA UPACARA AKADEMIK

PARAMETER

No. Parameter mutu Indikator
1 Tata Upacara Akademik 1.     Upacara akademik di Poltek Pariwisata Prima meliputi 1) tata upacara, 2) tata tempat, dan 3) tata penghormatan.

2.     Upacara akademik dapat dibagi menjadi dua yakni a) upacara bendera dan b) selain upacara bendera.

3.     Upacara bendera di antaranya: (a) Upacara Kemerdekaan RI

4.     Upacara bukan upacara bendera antara lain: (a) upacara wisuda, (b) dies natalis/milad, (c) pelantikan pejabat dan serah terima jabatan, (d) penerimaan mahasiswa baru

Penetapan 1.     Statuta Prima Ardian Tana

2.     Surat Keputusan Direktur tentang Tata Upacara Akademik

Pelaksanaan Protokol adalah serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau acara resmi yang meliputi aturan mengenai tata tempat, tata upacara, dan tata penghormatan sebagai bentuk penghormatan kepada seseorang sesuai dengan jabatan dan/atau kedudukannya dalam negara, pemerintah, atau masyarakat

 

1. Persiapan Protokol

a.     Menyusun acara sesuai dengan bentuk dan jenis upacara

b.     Ingatlah waktu yang tersedia.

c.     Konsultasikan susunan acara yang telah Anda buat kepada pimpinan PT/ketua panitia

d.     Hubungi dan periksalah (checking) personal-personal yang bertugas dalam setiap mata acara

e.     Adakan persiapan terakhir (general repetition/gladi bersih) untuk pemantapan dan kesempurnaan acara.

f.      Periksalah segala peralatan/perlengkapan yang berkaitan dengan kesuksesan sebuah upacara seremonial dengan mengontrol (memeriksa) secara teliti dan cermat satu persatu demi kelancaran dan kekhidmatan

 

2. Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Tahap Perencanaan

a.     Sifat acara apakah resmi, setengah resmi atau hiburan.

b.     Kapan dilaksanakan.

c.     Siapa yang terlibat dan menyelenggarakan.

d.     Di mana diselenggarakan.

e.     Bagaimana tata urutan acara.

f.      Pemilihan personil.

g.     Jadwal kegiatan.

h.     Gladi kotor/gladi bersih

 

Evaluasi Persyaratan Protokol Upacara Akademik

1.     Mempunyai mental yang kuat.

2.     Berkepribadian baik, sopan santun.

3.     Mempunyai pengetahuan luas dan banyak.

4.     Terampil, cekatan, penuh inisiatif, tanggap dan peka terhadap permasalahan.

5.     Dapat mengambil keputusan dengan cepat dan tepat.

6.     Ramah, tidak sombong, rendah hati, dan mau menghargai pendapat orang lain.

7.     Berpenampilan menarik, simpatik, berbusana yang tepat sesuai dengan situasi.

 

Protokol Upacara Akademik Wajib Berbahasa Baku dan Santun

Keberhasilan tugas protokol sangat ditentukan oleh perencanaan yang matang, koordinasi dan komunikasi yang baik dengan berbagai pihak terkait, dan pelaksanaan yang mantap utamanya pada penyusunan acara mulai dari tahap awal/persiapan, pelaksanaan hingga akhir kegiatan. Dalam konteks itulah maka seorang protocol upacara akademik wajib memiliki kemampuan berbahasa baku dan santun.

 

Pengendalian 1.     Pada hari H protokol bertugas sebagai perwira upacara yang bertanggung jawab atas keberhasilan acara. Yang tampil di depan adalah MC (pembawa acara) dengan berpedoman pada susunan acara yang telah dipersiapkan.

2.     Selama acara berlangsung petugas protokol harus tetap berada di tempat, tidak jauh dari MC. Hal ini dimaksudkan jika mendadak terdapat perubahan acara, protokol dapat segera menghubungi MC. Protokol harus tahu persis pejabat yang melakukan tugas, misalnya yang menyampaikan sambutan diwakilkan atau tidak.

3.     Personal/petugas yang disiapkan protokol sesuai dengan tugas dan fungsinya meliputi: Petugas pengatur tata tempat, penerima tamu, pembawa acara/MC, pembawa baki, dan sebagainya, Petugas administrasi dan ketatausahaan, misalnya yang menyiapkan naskah pelantikan, Surat Keputusan, Berita Acara Serah Terima Jabatan, sambutan, vandel, baki, pemukul gong, gunting, pita, dan lain-lain.

 

Peningkatan 1.     Akan dilakukan peningkatan standar apabila pencapaian telah berhasil dan/ melampaui

2.     Melalui Evaluasi Mutu Internal

 

Article Attachments

Was this article helpful?

Related Articles